Spread the love

(SN – TOBELO) Mengawali tahun 2022 Dewan Pimpinan Wilayah Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Maluku Utara melakukan pembenahan kepengurusan di sejumlah Kabupaten Kota se Maluku Utara. Salah satunya di DPD MUKI Halmahera Utara.

Karena aktifitas utama sebagai Gembala Sidang GBI TCOP serta aktifitas persiapan Pembangunan kampus STT IKAT Mandiri Maluku Utara di Tobelo, Pdt Tommy Sanfaat M Th mengundurkan diri sebagai Ketua DPD MUKI Halut.

DPW MUKI Maluku Utara langsung melakukan pembenahan dengan mengubah struktur Kepengurusan. Menurut Wakil Ketua bidang OKK DPW MUKI Maluku Utara, Pdt Bony Bauronga S Th kepada Syallomnews Rabu (9/2) DPW MUKI Maluku Utara mengambil langkah pembenahan cepat karena pertimbangan sejumlah program kerja sudah harus dituntaskan DPD MUKI Halut dalam waktu dekat ini.

“Barometer Kekristenan di Maluku utara itu ukurannya di Halut ini. Karena itu pasca pengundutan diri Pdt Tommy Sanfaat, kami langsung melakukan rapat internal dan menyusun komposisi kepengurusan yang baru di Halut. DPD MUKI Halut juga harus menjadi pioner dalam pengembangan ormas Kristen ini dari 10 Kabupaten / Kota se Maluku Utara” katanya

DPW MUKI Maluku utara menunjuk Ferdy Tuyu sebagai Ketua yang baru,  Sedangkan sekretaris yang baru dipercayakan kepada Jansen Rasadji S An.Kepengurusan ini diperlengkapi dengan para Wakil serta sejumlah Divisi yang berjumlah 20 orang.

Ferdy Tuyu, Ketua DPD MUKI Halut yang baru menjanjikan akan membawa MUKI Halut sebagai ormas Kristen yang disegani di daerah ini. Kepada wartawan Syallomnews mengungkapkan, dalam waktu satu minggu ini sudah harus mendaftarkan MUKI  ke Kesabangpol Halut.

“Program besar kami adalah akan membangun Patung Tuhan Yesus sehingga itu akan menjadi simbol dan ikon pariwisata religi di Kabupaten yang mayoritas masyarakatnya beragama Kristen ini”.

Selain itu kepengurusannya akan mengadakan Pertandingan Sepak bola antar Gereja se Halut yang diberi nama MUKI CUP sebagai agenda olahraga tahunan di daerah ini.

Pengurus Baru DPD MUKI Halut bersama Ketua DPW MUKI Malut

“Untuk menggali potensi pesepak bola dari kalangan Gereja dan juga kegiatan ini sebagai ajang membangun tali persekutuan sesama warga Gereja”.

Ferdy Tuyu juga bilang, MUKI Halut akan  mendorong warga Gereja untuk ikut mendaftarkan diri dan berkompetisi mengisi kursi Komisioner Bawaslu dan KPUD Halut dalam perekrutan kali ini.

“Dengan jumlah umat Kristen yang mayoritas di Halut ini, masa sih tidak ada satupun warga Gereja selama 3 pertiode ini menjadi Komisioner Bawaslu Halut. Dari 5 Komisioner KPUD Halut, masak sih Cuma 1 orang warga Gereja yang bisa jadi Komisiner KPUD. Padahal dulu, sampai beberapa kali Ketua KPUD Halut itu dijabat oleh Kader kader terbaik gereja di daerah ini” katanya.

Ia yakin, di Halut ini Gereja tidak kekurangan Kader untuk mengabdi sebagai penyelenggara dan Pengawas Pemilu kali ini.

“Gereja di daerah ini sudah banyak melahirkan akademisi dan praktisi bergelar Doktor dalam segala disiplin ilmu. Jadi tidak ada alasan apapun untuk menolak mereka berpartisipasi mempraktekan ilmunya dalam Kapasitas sebagai Ketua KPUD atau Bawaslu Halmahera Utara kali ini”.

Ferdy ungkapkan lebih lanjut, MUKI adalah ormas Kristen dan bukan Partai politik. Tapi MUKI tetap bertanggung jawab mempersiapkan warga Gereja jika mereka ingin mengabdi bagi daerah ini dalam kapasitas sebagai Penyelenggara atau Pengawas Pemilu

Jansen Barsadji, Sekretaris DPD MUKI Halut yang baru mengajak warga Kristen di Halmahera Utara dari berbagai latar belakang profesi untuk bergabung membesarkan Ormas Kristen

“MUKI adalah ormas Kristen yang terdaftar resmi di Pemerintah RI. MUKI sudah ada di hampir semua Propinsi di Indonesia dan tersebar di 450an Kabupaten / Kota di Indonesia. Ayo seluruh warga Gereja di Halmahera Utara kami undang gabung bersama kami.” Ujarnya (ybf6)

By admin