(TOBELO – SN) Keberhasilan Pasangan calon Bupati dan calon wakil Bupati Halmahera utara, Dr. Piet Hein Babua, M.Si dan D.r Kasman Hi Achmad meraih suara terbesar dalam Pilkada Halut 2024 lalu, membawa harapan baru bagi masyarakat Halmahera utara yang harus diakui mengalami keadaan tepuruk dengan persoalan minimnya dana pembangunan dalam 5 tahun terahir ini.

Meskipun dalam kondisi keuangan yang sangat tidak mendukung, tapi tak dapat dipungkiri ada sejumlah OPD dan UPTD yang boleh dibilang sukses mengembangkan institusi mereka menjadi kebanggaan bagi daerah ini.

Salah satunya adalah Unit Pelaksana teknis (UPT) Dinas kesehatan Halut, yaitu Rumah Sakit Umum daerah (RSUD) Tobelo. Boleh dibilang sepanjang pemerintahan FM Mantap, salah satu institusi yang sangat membanggakan masyarakat Halmaheraa utara adalah RSUD Tobelo ini.

Capaian mereka dengan menjadi Rumah sakit Umum daerah (RSUD) kelas B patut diapreasiasi. Ini menjadi rumah sakit daerah kedua di Maluku utara yang berkelas B.

Malah Rumah sakit ini menjadi rujukan operasi bedah syaraf di Maluku utara. Dan nantinya dengan adanya sejumlah peralatan yang baru seperti CT Scan serta alat catheterization laboratoty ( Catch lab ), nantinya sejumlah operasi yang selama ini hanya bisa dilakukan di RSU di kota besar seperti pemasangan cincin untuk penderita jantung sudah bisa dilaksanakan di RSUD Tobelo.

Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Rakyat Halmahera utara sangat memberi apresiasi kepada manejemen RSUD Tobelo dibawah pimpinan dokter Janta Bony, S.Pb atas prestasi yang dicapai mereka.

Egbert Hoata, S.H, ketua LBH Rakyat Halut kepada sejumlah wartawan di kantornya Desa Wari Selasa (4/2) sore menyampaikan apresiasi itu.

“Kami sangat salut dan menghargai pencapaian prestasi dari RSUD Tobelo yang begitu menanjak dengan manejemen  yang super cerdas. Mereka adalah satu kesatuan team work yang punya jaringan luas ke kementrian di pusat sehingga sejumlah peralatan yang mahal dan penting bisa diberikaan kepada RSUD Tobelo ini dengan lobby mereka. Kami selaku masyarakat sangat berbangga dengan prestasi itu semua” katanya.

Ia berharap agar pencapaian yang sudah sebagus ini akan tetap dipertahankan oleh pemerintahan baru Piet Kasman dan juga DPRD Halmahera utara.

“Kami mohon Pak Piet dan pak Kasman nantinya tetap peduli dan terus mendukung pengembangan rumah sakit ini. Bila perlu bersama DPRD bisa menyediakan penganggaraan yang memadai supaya rumah sakit ini akan lebih maju lagi di pemerintahaan baru nanti” ujar Advokat ini.

Ia bersama lembaganya sangat ingin agar dalam menempatkan orang sebagai manejemen dan staf di RSUD Tobelo ini agar Bupati dan wakil bupati terpilih benar benar dijauhkan dari intervensi pihak lain yang punya kepentingan tersendiri.

“Mengelola Rumah sakit kelas B ini bukan hal mudah. Butuh orang teknis yang sangat memahami persoalan pengelolaannya yang meliputi banyak aspek. Dan kami sangat berharap pencapaian yang sudah dibuat oleh manejemen saat ini bisa dipertahankan bahkan akan lebih ditingkatkan di masa pemerintahan baru Piet Kasman”

Supaya RSUD Tobelo ke depannya bisa melayani masyarakat dalam bidang kesehatan dengan lebih baik lagi, maka lembaganya berharap pengelola dan manejemennya jangan diintervensi dengan kepentingan politik apapun pasca Pilkada.(kjs3)

By admin