(TOBELO – SN) Raihan suara dengan selisih yang sangat besar yang didapat Paslon Piet Kasman atas 3 paslon pesaing lainnya dalam Pilkada Halut 27 Nopember lalu, ditanggapi dengan nada optimistis oleh para pendukungnya. Termasuk juga ditanggapi oleh Hamba Tuhan Yang selama ini dikenal sangat kuat dan konsisten mendukung paslon dengan slogan Rapikan Halut ini.

Pdt Bony Bauronga, M Th wakil ketua DPW Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Maluku utara yang sudah sejak awal diketahui adalah pendukung Piet Kasman, saat ditemui Syallomnews di desa Pitu, Selasa (4/2) pagi menyatakan rasa optimistis jika Dr Piet Hein Babua dan Dr Kasman Haji Achmad adalah benar benar pilihan Tuhan untuk menjadi pemimpin yang akan merapikan Halmahera utara 5 tahun ke depan. Sekalipun untuk mencapai hasil kemenangan itu, ada begitu banyak tantangan berupa fitnahan dan hinaan yang dialamatkan kepada paslon ini. Pdt Bony mengibaratkan, Paslon Piet Kasman seperti Nabi Yusuf yang dijual sebelum dia diangkat menjadi pemimpin.

“Selama masa menjelang Kampanye sampai jelang hari H memang luar biasa disebarkan fitnahan fitnahan yang tujuannya ingin menjatuhkan paslon ini ssupaya jangan dipilih pada yanggal 27 nopember. Tapi faktanya justeru paslon ini meraih suara yang sangat signifikan dengan beda 13 ribu sama peraih suara kedua. Saya melihatnya seperti kejadian yusuf dalam Alkitab yang dijual oleh saudaranya, difitnah oleh isteri Potifar tapi pada akhirnya Yusuf diangkat jadi pemimpin di mesir. Itulah yang dialami oleh Piet kasman ini” katanya panjang lebar.
Kepada sesama pendukung Piet Kasman, Pdt Bony Bauronga juga menghimbau untuk tidak sombong dan tetap rendah hati atas hasil kemenangan dan mau merangkul pendukung lain meskipun berbeda pilihan

“Kepada sesama pendukung Piet Kasman, saya selaku hamba Tuhan menghimbau untuk kita tak usah sombong dan rendah hati atas kemenangan ini. Mari kita tetap merangkul saudara kita yang menjadi pendukung Paslon lain. Sebab kita semua warga Halmahera utara”
Wakil ketua DPW Majelis umat Kristen Indonesia (MUKI) Maluku Utara ini juga mengajak sesama Hamba Tuhan lainnya, sekalipun memiliki pilihan yang berbeda dalam pilkada lalu, untuk mulai mau mendoakan paslon Piet Kasman sebab suka atau tidak, mereka berdua sudah dipilih 37 ribu masyarakat Halmahera utara menjadi pemimpin daerah ini.

“Teman teman hamba Tuhan dan tokoh agama apapun yang berbeda pilihan dalam Pilkada halut lalu, mari kita sama sama bergandengan tangan mendoakan paslon ini supaya ke depannya mereka berdua bisa memimpin Halmahera utara menjadi lebih baik lagi” kata kandidat Doktor Theologia ini (ksq8)